Selasa, 18 Mei 2010

Sushi Tei



Didirikan sejak tahun 1994 yang merupakan cabang dari Singapura, Sushi Tei menyajikan berbagai masakan Jepang yang enak dan kreatif. Dengan konsep dapur terbuka yang memungkinkan pelanggan untuk menikmati hidangan lezat di tengah-tengah menyaksikan keterampilan dari koki restoran '. Dengan kombinasi dari keterampilan dan keahlian koki restaurant, Sushi Tei bertujuan untuk memberikan pelayanan yang sebaik – baiknya kepada para pengunjung dengan menghidangkan makanan Jepang asli. Sushi Tei menawarkan makanan impor yang segar dengan menu yang bervariasi sehingga para pengunjung tidak merasa bosan dengan hidangan yang disajikan.


Berlokasikan di Pondok Indah Mall 2 ( PIM 2 ), Level 1 – 124 Metro Pondok Indah, Jakarta Selatan, membuat restaurant Jepang ini banyak dikunjungi para pecinta makanan Jepang, lebih - lebih pada lunch time wow…over loaded ditambah lagi dengan design interior yang sangat unik dan menarik.


Menu yang disediakan oleh restaurant Jepang ini sangat bervariasi mulai dari Ikura Gunkan, Baked Sushi Maki, Kappa Maki, Jumbo Dragon Roll, House Specialities, Roll Sushi dan masih banyak lagi. Untuk harga makanan jepang yang berkhualitas dan segar, Sushe Tie terbilang cukup murah dibandingkan dengan resraurant sushi yang lainnya yang ada di Jakarta. Tidak hanya tampilan makanannya yang begitu menarik dan menggiurkan, rasanya pun sebanding dengan tampilannya.


Info Masakan Jepang

Label: , , ,

1 Komentar:

Blogger andi bacil mengatakan...

Blum pernah nyoba...jadi pengeen..

18 Mei 2010 pukul 20.12  

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda